.jpg)
.jpg)
Data Personal
- Tempat/Tgl Lahir :
- PAYAKUMBUH, 16-01-1972
- Agama :
- ISLAM
- Jenis Kelamin :
- L
- Status Perkawinan :
- KAWIN
Keluarga
- Nama Istri/Suami :
- FITRI YENTI, M.Pd
- Jumlah Anak :
- 3 Orang Anak
Fraksi & Daerah Pemilihan
- Fraksi :
- Fraksi Gerindra
- Daerah Pemilihan :
- MANDAU
Posisi di Komisi
- Nama Komisi :
- Komisi IV
- Jabatan :
- Anggota
Posisi di Badan Kelengkapan
- Nama Badan :
Jabatan di Badan Publik
- Jabatan :
Jabatan di Komisi Publik
- Jabatan :
Riwayat Pendidikan
- 1. 1980-1986 SDN KOTO BARU PAYU BASUANG
2. 1986--1989 MTSN KOTO NAN AMPEK PAYAKUMBUH
3. 1989-1992 MAN 1 PAYAKUMBUH
4. 1992-1997 IAN IMAM BONJOL PADANG
Riwayat Pekerjaan
- 1. 1997-1999 SARJANA PENGGERAK PEMBANGUNAN PERDESAAN
2. 2003-2004 GURU MTS JAMI'K DURI
3. 2004-2008 WAKIL KEPALA SDS MUHAMMDIYAH DURI
4. 2008-2023 KEPALA SEKOLAH SDS MUHAMMDIYAH DURI
Riwayat Organisasi
- 1. 1993-1995 SEKRETARIS HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN
2. 1994-1996 KETUA IKATAN MAHASISWA MUHAMMADIYAH PADANG
3. 1994-1996 KETUA ALUMNI MAN 1 PAYAKUMBUH
4. 1998-2000 KETUA PETERNAK ITIK SEKOTA MADYA PAYAKUMBUH
5. 2003-2005 PENGURUS MESJID JAMI'K DURI
6. 2010--2013 SEKRETARIS PGRI KECAMATAN MANDAU
7. 2013-2017 KETUA MUSHOLLA AL-IKHLAS DURI
8. 2018-2021 BENDAHARA PERSATUAN LIMO PULUH KOTA DURI
9. 2017-2022 PIMPINAN CABANG MUHAMMADIYAH DURI
10. 2021-2022 KETUA GONJONG LIMO DURI
11. 2022-SEKARANG KETUA IKATAN KELUARGA MINANG RIAU KECAMATAN MANDAU
Biografi
- Ustadz Zainal, S.Ag yang lebih dikenal Ustadz Zainal Habib merupakan salah seorang tokoh agama
yang terkenal gigih untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat umum terutama peduli kepada
Guru Honor dan Guru Sekolah Swasta. Pada tahun 2010 Ustadz Zainal berhasil melobi Pemerintah
Daerah Kabupaten Bengkalis untuk memperjuangkan nasib guru sekolah Swasta dengan berjuang
bersama teman-teman satu profesi di sekolah swasta, Alhamdulillah berhasil untuk menarik
perhatian Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis untuk mendapatkan honor dari pemerintah
daerah. Honor tersebut sampai sekarang masih dinikmati oleh Guru Sekolah Swasta.
Kemudian Ustadz Zainal bersama dengan Guru-Guru MDA berjuang bersama untuk mendapatkan honor dari Pemerintah Daerah, Alhamdulillah berkat perjuangan beliau sampai saat ini honor tersebut masib bisa dinikmati oleh guru honor MDA atau MDTA. Karena banyaknya masyarakat yang ada di Kecamatan Mandau yang perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah daerah seperti meningkatkan Ekonomi Kerakyatan (UMKM, KUBE, Kelompok Tani, Dll) maka ustadz Zainal memberanikan diri untuk mencalonkan diri menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis dari Partai Amanat Nasional pada tahun 2014. Namun takdir yang belum berpihak maka gagal menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis. Setelah gagal menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis pada tahun 2014 maka ustadz Zainal mengambil langkah untuk kembali lagi ke dunia pendidikan untuk memimpin Sekolah Swasta yaitu dengan menjadi Kepala Sekolah Dasar Swasta Muhammadiyah Duri.
Lewat pendidikan terus berjuang untuk membantu masyarakat yang kurang mampu dengan cara mencarikan beasiswa bagi siswa yang tidak mampu. Pada tahun 2019 Ustadz Zainal kembali memberanikan diri untuk bertarung kembali menjadi Calon Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Dapil Mandau. Pada Pileg kali ini ustadz Zainal menadapat suara yang banyak, namun takdir berkata lain. Ustad Zainal kembali gagal menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis. Pada tahun 2023 ini Allah SWT menakdirkan ustadz Zainal menjadi Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Pengganti Antar Waktu (PAW) dengan sisa masa jabatan 2019-2024. Hal ini tidak terlepas dari Do’a dan dukungan masyarakat Mandau, Insyaallah sisa jabatan ini akan dipergunakan untuk membantu kepentingan masyarakat yang ada di Kecamatan Mandau serta akan tetap konsisten memperjuangkan dunia pendidikan di Kabupaten Bengkalis.