Teks foto: Ketua Komisi I DPRD Kab. Bengkalis Febriza Luwu Saat Mengikuti Upacara Bendera Hari Kemerdekaan RI Ke -77

Bandar Laksamana, Humas DPRD - Ketua Komisi I Febriza Luwu kembali bertugas membacakan teks proklamasi paca upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 dengan tema "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat", di Halaman Kantor Camat Bandar Laksamana, Rabu (17/8/2022).

Wakil rakyat dari Fraksi PDI-P itu terlihat membacakan teks Proklamasi dengan sangat khidmat. Pembacaan detik-detik Proklamasi ini diawali dengan dibunyikannya sirine lebih dulu.

"Proklamasi, Kami bangsa Indonesia dengan ini menyatakan kemerdekaan Indonesia. Hal-hal yang mengenai pemindahan kekuasaan dan lainnya. Diselenggarakan dengan secara seksama dan dalam tempoh yang sesingkat-singkatnya, Jakarta 17 Agustus 1945," demikian kutipan teks proklamasi yang dibacakan oleh Febriza Luwu.

Camat Bandar Laksamana Taufik Hidayat, SSTP, MPA yang menjadi Inspektur upacara HUT RI ke-77 mengatakan selama dua tahun ini Indonesia, khususnya Kabupaten Bengkalis telah berjuang bersama menghadapi tantangan dan ujian yang berat dalam menghadapi pandemi COVID-19.

Upacara kali ini lebih ramai dibanding dua tahun belakangan yang dilanda pandemi COVID-19. Seluruh peserta upacara juga masih terlihat menggunakan masker.

Usai Upacara pengibaran bendera merah putih, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bengkalis Febriza Luwu mengatakan di Hari Kemerdekaan RI ke-77 mengambil tema "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat".

Di hari kemerdekaan ini, Febriza Luwu juga menyebutkan masih banyak pekerjaan atau PR untuk memajukan Kabupaten Bengkalis, seperti persoalan Sumber Daya Manusia (SDM), infrastruktur, pertumbuhan ekonomi serta politik.

Untuk mewujudkan itu, Febriza Luwu meminta kepada semua masyarakat Kabupaten Bengkalis agar bersama-sama dan bersinergi bersama semua pihak, seperti Kades, camat, bupati serta Stakeholder yang ada di Kabupaten Bengkalis.

"Saya yakin dan percaya dengan kebersamaan kita, Indonesia akan lebih jaya dan lebih kuat, sesuai dengan cita-cita para pejuang kita yang telah mengorbankan jiwa dan mengorbankan semuanya untuk Indonesia kita. Jayalah negeriku, Negeri Pancasila, negeri yang harus kita rawat bersama. Merdeka," tutup Febriza Luwu.

 


[Ikuti Terus DPRD Bengkalis Melalui Sosial Media]







DPRD Bengkalis
di Google+



DPRD Bengkalis
di Instagram

Berita Lainnya

Tulis Komentar