
Bengkalis, Humas DPRD - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-77 Mahkamah Agung Tahun 2022 yang jatuh tanggal 19 Agustus 2022, pimpinan DPRD dan anggota DPRD Kabupaten Bengkalis beserta sekretaris DPRD dan staf mengucapkan selamat HUT Mahkamah Agung ke-77, Kamis (18/08/2022).
Wakil Ketua I Syahrial, ST.,M.Si mengatakan, dengan menyambut HUT Mahkamah Agung ke-77 ini, semoga Mahkamah Agung dapat mewujudkan peradilan yang Agung, Bangkit Bersama Tegakkan Keadilan.
"Semoga mahkamah agung selalu menjadi yang terbaik dan dapat melakukan perubahan-perubahan yang sifatnya positif, karena tidak ada kemajuan dan kesuksesan yang bisa dicapai tanpa diawali dengan sebuah perubahan," ujar Syahrial.
"Mudah-mudahan Kementerian Hukum dan HAM dapat terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat," tutupnya.
Berita Lainnya
Terkait Laka Lantas yang Melibatkan PT Vadhana, Syafroni Untung Minta Ketua DPRD buat Rapat Lintas Komisi
Bapemperda DPRD Gelar Rapat Kerja Guna Membahas RPJMD