
Pekanbaru, Humas DPRD – Guna menggali informasi terkait anggaran APBD Provinsi Riau untuk pendidikan Menengah Atas, sekolah swasta dan sekolah agama tahun 2019 dan rencana tahun 2020, Komisi IV DPRD Kab. Bengkalis Irmi Syakip Arsalan, Syahrial, ST, Syaukani, Eddy Budianto, Abi Bahrun, dan Fidel Fuadi mendatangi Dinas Pendidikan Provinsi Riau, pada Kamis (07/02/2019). Disambut langsung oleh ibuk Indri Kasi Bidang Penataan Dinas Pendidikan Provinsi Riau.
Membuka pertemuan, Irmi Syakip Arsalan atau sering disapa ikip yang merupakan Sekretaris Komisi IV DPRD Bengkalis menyampaikan keluhan yang dialami oleh SMA/SMK yang ada di Kab. Bengalis. Berdasarkan penjelasannya setelah wewenang dipindahkan ke Provinsi, kondisi SMA sederajat tidak lagi bisa tersentuh secara cepat oleh Kabupaten Bengkalis, misalnya beberapa SMK yang membutuhkan bantuan untuk infrastruktur bangunan maupun ruang kelas, juga sekolah-sekolah di Rupat yang membutuhkan pagar guna mencegah siswa keluar dari wilayah sekolah, dibutuhkan solusi terkait hal tersebut.
Apalagi beberapa waktu lalu pemberitaan terkait Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Bengkalis Riau, menjadi viral di beberapa media online. Adapun yang disorot yaitu kurangnya meja belajar, rusaknya jendela, WC yang tak terurus, dan lain-lain. Selain itu SMK lain yang menjadi sorotan yaitu SMKN 1 Bengkalis, SMK Penerbangan Bukit Batu, dan SMK Pariwisata di Rupat Utara.
Kemudian, berkaitan dengan sistem zonasi, di beberapa tempat di Mandau bahkan tidak ada SMA sehingga menyulitkan bagi anak-anak yang ingin melanjutkan sekolah. Komisi IV siap memfasilitasi agar bisa duduk dengan PT. Chefron berkaitan dengan kendala tanah yang disebutkan oleh Provinsi.
Syahrial, ST mewakili anggota Komisi IV yang lain mengharapkan agar keluh kesah yang disampaikan itu bisa diprioritaskan dan diusulkan ke DPRD Prov. Riau untuk bisa dianggarkan dananya. Karena permasalahan SMA tersebut sangat menjadi perhatian khusus bagi Komisi IV DPRD Bengkalis agar murid-murid di SMA/SMK bisa menikmati infrastruktur sekolah yang baik.
Untuk peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di Kabupaten Bengkalis komisi IV berharap kepada provinsi agar segera diperhatikan dan melakukan survey ke lapangan agar permasalahan di sekolah cepat teratasi.
Keinginan Komisi IV untuk segera mengatasi permasalahan sekolah-sekolah tersebut tidak lain karena Komisi IV beberapa hari yang lalu telah melakukan monitoring ke sekolah dan melihat secara langsung kondisi sekolah tersebut.
Komisi IV mengharapkan kepada Dinas Pendidikan Kab. Bengkalis untuk turun ke lapangan, dibuat tim yang bisa memantau perkembangan sekolah SMA/SMK yang ada di Kabupaten Bengkalis, dan dapat berkoordinasi dengan Komisi IV sehingga permasalahan bisa teratasi dan hal tersebut dapat di laporkan ke Provinsi.
Berita Lainnya
Anggota DPRD Firman Sumbangkan Doorprize pada MTQ ke VI Tingkat Desa Sukamaju
Sofyan: Jadikan Alquran Suri Tauladan, Suluh, dan Pedoman bagi Kehidupan Sehari-Hari